Waspadai Kekurangan Vitamin B Bagi Tubuh
- cuan farma
- Oct 2, 2021
- 2 min read

Nutrisi penting untuk menjaga metabolisme dalam tubuh bekerja dengan baik. Nutrisi didapatkan dari makanan yang dikonsumsi sehari-hari, namun tidak semua makanan mampu mencukupi kebutuhan nutrisi harian. Kekurangan nutrisi dapat mengakibatkan malnutrisi dan berbagai komplikasi lainnya, sama halnya dengan kekurangan vitamin B yang dapat berpengaruh pada tubuh.
Gejala Tubuh Kurang Asupan Vitamin B
Vitamin B memiliki fungsi yang penting untuk melindungi dan mendukung kerja organ-organ di dalam tubuh. Sehingga penting untuk mengonsumsi makanan yang bervariasi sehingga kebutuhan vitamin B kompleks bagi tubuh terpenuhi. Berikut ini beberapa gejala yang mungkin timbul akibat kurangnya asupan vitamin B:
Vitamin B1 dan B2
Vitamin B1 atau thiamin dan vitamin B2 atau riboflavin banyak ditemukan pada berbagai jenis makanan sehingga kedua jenis vitamin B ini mudah untuk terpenuhi. Namun bagi orang yang mengonsumsi alkohol secara berlebihan, kekurangan dua jenis vitamin ini akan sangat berbahaya. Salah satunya dapat menimbulkan gejala dehidrasi seperti bibir pecah-pecah dan kebingungan.
Vitamin B3
Vitamin B3 atau niasin penting untuk menjaga kesehatan pencernaan di dalam tubuh. Selain itu, niasin memiliki fungsi untuk membantu tubuh mengubah makanan menjadi energi. Kekurangan vitamin jenis ini dapat menimbulkan berbagai masalah seperti kelelahan, mual dan kram pada perut.
Vitamin B5
Vitamin B5 atau asam pantotenat berfungsi untuk menjaga kesehatan otot dan produksi sel darah merah. Meski jarang terjadi, namun kurangnya asupan vitamin B5 dapat menimbulkan gejala seperti sakit di kepala, kelelahan, masalah pencernaan, gangguan pada sistem koordinasi otot, dan gangguan mood.
Vitamin B6 atau pyridoxine memiliki peran penting dalam pembentukan sel darah merah mode, sehingga kekurangan vitamin B jenis ini dapat menyebabkan anemia. Selain itu, kekurangan vitamin jenis ini dapat menyebabkan ruam pada kulit, dan rentan terhadap infeksi.
Vitamin B7
Biotin atau vitamin B7 adalah jenis vitamin yang mudah larut dalam air, vitamin ini juga memiliki peran penting dalam menjaga metabolisme lemak di tubuh. Kurangnya asupan B7 ke dalam tubuh dapat menyebabkan rambut mudah rontok.
Vitamin B9
Vitamin B9 dikenal juga sebagai asam folat yang baik untuk pembentukan sel darah merah. Asam folat banyak ditemukan pada brokoli, daging, telur, alpukat, tomat, dan kacang-kacangan. Asam folat sangat dibutuhkan oleh ibu hamil untuk menunjang pertumbuhan janin dalam kandungan. Kekurangan asam folat dapat beresiko pada bayi lahir cacat.
Vitamin B12
Kobalamin atau vitamin B12 memiliki fungsi untuk menjaga sistem saraf pusat dan membantu dalam pembentukan sel darah merah. Vitamin B12 banyak ditemukan pada produk susu dan juga daging. Kekurangan asupan kobalamin dalam tubuh dapat meningkatkan resiko terkena anemia, demensia hingga kerusakan saraf.
Asupan vitamin B kompleks yang cukup sangat diperlukan oleh tubuh untuk menunjang kesehatan dan menjaga organ penting di dalam tubuh. Oleh karena itu, pentingnya mengonsumsi makanan sehat dengan kandungan nutrisi yang lengkap. Makanan sehat harus mengandung karbohidrat, lemak, protein, mineral, dan vitamin yang seimbang.
Anda dapat mengonsumsi suplemen makanan seperti Blackmores Multi B performance 30 Kap - Suplemen Makanan (Rp 147.193) untuk menunjang kebutuhan vitamin B kompleks harian. Mencegah terjadinya kekurangan vitamin B dapat dilakukan dengan memperhatikan asupan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh. Sebaiknya konsultasi dengan dokter apabila ingin mengonsumsi vitamin sesuai kebutuhan.
Dapatkan suplemen terbaik dan konsultasi nutrisionis gratis hanya di pusat vitamin personal terlengkap, Jovee. Unduh juga aplikasinya untuk mengetahui rekomendasi vitamin harian sesuai kebutuhan personal kamu. Aplikasi Jovee tersedia di Google Play Store dan App Store.
Comments